ads here

Syarat Upgrade ke Windows 8

advertise here



Mau tahu cara upgrade ke Windows 8? agar proses upgrade/instalasi nanti berjalan baik, ada baiknya perhatikan beberapa hal dibawah ini. Beberapa tips dibawah ini berlaku bagi anda yang sekarang memakai Windows XP, Vista, atau Windows 7.

• Bagi pengguna Windows XP SP3. Anda bisa melakukan upgrade Windows XP ke Windows 8. Jangan khawatir anda akan kehilangan file-file pekerjaan atau pribadi seperti foto, mp3, atau koleksi film. Tapi anda akan kehilangan semua aplikasi terinstall pada Windows XP anda, sekaligus dengan setting sistem. Mereka akan sama sekali ditinggalkan.

• Kalau anda memakai Windows Vista tanpa Service Pack, maka nasib anda sama dengan pemakai XP SP3. Agak berbeda dengan Vista SP1, anda masih bisa mendapatkan system setting lama anda di Windows 8.

• Pemakai Windows 7 lebih beruntung. Semua data pribadi, seting sistem, dan bahkan aplikasi-aplikasi yang sudah ada akan disertakan dalam Windows 8 saat Anda melakukan upgrade. Namun ini juga tergantung pada versi Windows 7 yang anda miliki dan versi Windows 8 yang anda inginkan.

• Jika menginginkan Windows 8 versi basic, anda bisa meng-upgrade dari Windows 7 Starter, Home Basic, atau Home Premium. Untuk Windows 8 Pro, kamu bisa melakukan upgrade dari Windows 7 Starter, Home Basic, Home Premium, maupun versi Pro dan Ultimate. Kalau mau upgrade ke Windows 8 Enterprise, kamu hanya bisa melakukannya dari Windows 7 Pro atau Ultimate.

• File dan setting yang anda miliki juga tidak akan hadir di Windows 8 kalau kamu meng-upgrade dari versi 32-bit ke versi 64-bit.

Menurut saya pribadi windows 8 sangat nyaman, dari segi tampilan juga sangat bagus namun bila anda merasa bosan dengan temanya, anda bisa download tema di situs microsoft. Kenapa saya menyarankan untuk mendownload tema di situ, karna akan lebih aman dan juga kompatible dengan windows 8 yang anda gunakan.

sekian ya semoga bermanfaat untuk semua. Nantikan ya postingan-postingan saya selanjutnya yang akan membahas seputar window 8 atau 8.1  ^_^

sumber: http://www.dee-nesia.com/
Advertisement
BERIKAN KOMENTAR ()